Daya Tarik, Aktivitas Liburan, Lokasi & Biaya Wisata – Pulau Burung salah satu pulau nan indah di Indragiri Hilir yang menarik untuk dijelajahi. Pulau cantik di negri seribu parit di Barat Indonesia menyuguhkan keindahan alam yang memesona.
Biaya Wisata: -, Jam Operasional: 24 Jam, Alamat: Pulau Burung, Kab. Indragiri Hilir, Riau; Map: Cek Lokasi |
Kabupaten Indragiri Hilir ini berlokasi di bagian Timur Provinsi Riau atau terletak di sebelah timur pesisir Pulau Sumatera. Pulau ini resmi terbentuk pada tanggal 14 Juli 1965. Dikarenakan letak Kabupaten Indragiri Hilir di Pantai Pesisir Pulau Sumatera, maka tempat ini termasuk ke dalam kategori daerah pantai. Garis pantai ini memiliki panjang 339,5 km.
Mengacu pada posisi dan letaknya yang cukup strategis, Kabupaten Indragiri HIlir ini memiliki harapan yang cukup tinggi untuk pertumbuhan ekonomi dan pengembangan wilayah, dikarenakan letaknya dekat dengan pusat pertumbuhan ekonomi seperti Karimun dan Batam, serta berposisi di tempat yang bisa mengakses ke luar maupun dalam negri.
Kabupaten Indragiri Hilir ini adalah daerah rawa dan pantai pasang surut dengan sungai yang tersebar hampir di semua kecamatan. Selain terdapat selat, terusan dan sungai juga banyak parit-parit untuk mengontrol arus air di saat pasang surut, oleh karena itu wilayah ini banyak dikenal dengan sebutan “Negri Seribu Parit”.
Daya Tarik yang Dimiliki Pulau Burung

Indragiri Hilir letaknya sangat strategis, karena langsung berhadapan dengan negeri tetangga Indonesia seperti Malaysia dan Singapura. Selain itu tempat ini juga memiliki objek wisata yang berpotensi untuk mendatangkan banyak para wisatawan. Berikut ini adalah daya tarik yang dimiliki tempat ini.
1. Wisata Sejarah
Di akhir abad ke-19, disini hidup seorang penasehat kerajaan Indragiri bernama Syech Abdurrachman Siddiq yang meninggal pada tahun 1939 dan dikebumikan di hidayat, tidak terlalu jauh dari Sapat.
Selain wisata religi, tempat ini juga menampilkan atraksi berupa budaya suku laut. Atraksi itu merupakan panorama yang menakjubkan melihat orang beramai ramai dengan gesitnya memakai sepotong papan untuk meluncur sekaligus mengumpulkan kerang untuk dijual ke pasar dan sebagian untuk konsumsi pribadi.
2. Bukit Berbunga dan Air Terjun 86
Air terjun ini memiliki tinggi sekitar 50 meter, dikarenakan air terjun 86 karena letaknya di kilometer 86 jalan raya Lintas Timur Sumatera. Tempat ini dapat anda jangkau sejauh 14 km melewati jalan yang belum di aspal menaiki mobil jeep ataupun motor. Di desa yang bernama selensen nanti anda dapat melihat banyak sekali rumah adat melayu atau Pesanggrahan.
Tempat wisata bukit berbunga ini memiliki hawa yang sejuk dan juga sering diselimuti kabut tebal di pagi hari yang di puncaknya da tempat camping ground. Pemandangan alam yang indah dapat anda lihat bila anda berada di atas bukit. Untuk menuju puncak, terdapat jalan yang berliku dan terjal. Cocok untuk anda para pecinta alam.
3. Bukit Api
Bukit Api ini memiliki panjang 60 meter. Apabila anda melihat ke arah Timur Laut, terlihat panorama pulau-pulau kecil yang masih bagian dari kabupaten Kepulauan Riau. Di dalam hutan bukit ini masih banyak pohon Nibung untuk bisa anda temukan. Pohon ini sejenis palem liar yang sekarang sudah mulai jarang keberadaannya.
Di kaki bukit ini terdapat sebuah goa yang ditempati oleh ratusan bahkan ribuan kelelawar liar. Oleh penduduk setempat diberi nama Goa Api Panjang. Goa tersebut tidak bisa dimasuki oleh banyak orang dalam waktu bersamaan, goa ini hanya bisa dimasuki satu badan manusia baik itu merayap atau berbaring.
4. Bukit Sari Intan dan Bukit Segunung
Kedua bukit ini terletekan di kecamatan Pulau Burung, Kepulauan Riau, Indonesia. Kondisi dari bukit ini tidak jauh beda dari Bukit Api. Bukit Sari Intan dan Bukit Segunung ini memiliki hal yang unik karena di bukit ini masih banyak pantangan yang wajib anda patuhi. Selain itu para wisatawan yang beruntung, akan menemukan bongkahan batu intan disini.
Alamat dan Rute Menuju Lokasi Pulau Burung

Untuk menuju pulau ini, anda tidak bisa melalui jalur darat melainkan hanya bisa dilalui menggunakan jalur laut. Anda bisa menuju pulau ini melalui Kota Batam, kemudian anda bisa naik speedboat atau naik kapal feri lewat Laut China Selatan. Selama perjalanan anda akan disuguhkan pemandangan laut yang indah dan luas supaya anda tidak bosan saat perjalanan
Anda bisa mendatangi Pulau ini tanpa ada harga tiket masuk yang biasa dibilang gratis. Karena di Pulau Burung Indragiri Hilir ini tidak ada orang yang menjual tiket masuk ke pulau ini. Anda juga bisa mengunjungi Pulau ini tanpa harus memikirkan jam buka dan jam tutup. Karena tidak ada batasan waktu yang ditentukan untuk datang ke Pulau ini.
Untuk ke pulau ini, anda hanya perlu membayar transportasi saja apabila anda naik speedboat atau kapal. Untuk biaya transportasi, tergantung penyetujuan anda dengan pihak transportasi. Dengan tidak ada tiket masuk anda bisa menikmati keindahan pulau ini.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Pulau Burung

1. Mengunjungi Berbagai Jembatan
Untuk anda yang bingung harus melakukan apa saat tiba di Pulau ini, anda bisa melihat lihat dan mendatangi jembatan jembatan disana. Karena tempat ini memiliki julukan “Negeri Seribu Jembatan”. Disana banyak sekali jembatan jembatan yang unik dan didukung keindahan alam sekitarnya.
2. Bermain-main di Pantai
Di tempat paling ujung utara Kabupaten Indragiri Hilir, di muara Sungai Danai yang tenang dan damai terdapat Pantai Sesai. Untuk bisa ke tempat ini dapat anda tempuh selama 20 menit apabila anda menempuh perjalanan dari ibu kota kecamatan Pulau Burung dengan naik speedboat.
Apabila anda menuju tempat ini dari Tanjung Batu(Kepulauan Riau), maka perjalanan yang ditempuh hanya 15 menit. Pantai ini indah membuat para wisatawan yang datang akan betah berlama lama disini.
3. Mencoba Hidangan Perkebunan
Berbagai macam hidangan yang berasal dari perkebunan di tempat ini memiliki cita rasa yang sangat enak, dan juga memiliki harga yang terjangkau. Karena tempat ini dikelilingi oleh perkebunan yang luas. Maka dari itu disini sangat terkenal dengan makanan yang berasal dari hasil perkebunan. Yang pastinya terjamin kebersihan dan kesehatan makanan tersebut.
Disana anda akan menemukan berbagai macam warung yang menjual hidangan berasal dari hasil perkebunan. Banyak warung yang cocok untuk direkomendasikan untuk anda. Karena masakan disana memiliki cita rasa yang enak
4. Berfoto
Karena cantik dan indahnya Pulau Burung Indragiri Hilir ini, anda bisa berfoto sepuasnya disini. Anda bisa berfoto disini hanya sekedar untuk koleksi atau untuk dipamerkan ke sosial media. Karena disini banyak sekali spot foto cantik yang instagrammable yang bisa menunjang foto anda supaya terlihat lebih keren.
Disini banyak sekali spot spot foto berlatar belakang yang bagus. Apabila anda datang ke pulau ini, jangan lupa untuk mengabadikan setiap momen yang indah dan cantik di tepat ini. Maka tidak heran jika banyak wisatawan disini berfoto sampai puas sebelum mereka pulang.
Penginapan Murah Terdekat dari Pulau Burung

1. Arafah Wisma
Penginapan ini memiliki harga yang cukup murah tetapi nyaman untuk tempat bermalam sementara anda. Penginapan ini beralamat di JL. Yos Sudarso Pulau Indragiri Hilir, Kepulauan Riau, Indonesia. Di penginapan ini terdapat 10 kamar saja karena penginapan ini bukan merupakan penginapan yang mewah
Fasilitas di penginapan ini juga tidak terlalu lengkap, mengingat harga untuk bermalam disini cukup murah yakni hanya 60.000-100.000 rupiah saja
2. Bobby Inn
Penginapan ini termasuk penginapan yang cukup nyaman dan bagus. Penginapan ini beralamat di JL.Gajahmada, Tagaraja, Kateman, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau.
Penginapan ini buka selama 24 jam. Dan juga penginapan ini memiliki tarif sebesar 160.000-320.000 rupiah saja. Mengingat tempat ini juga lumayan bagus.
3. Arahman 1 dan Arahman 2
Penginapan ini terletak di JL.Diponegoro No.8A Kelurahan Tembilahan Kota dan juga JL.Suntung Ardi No.4A Kel Tembilang Kota. Kedua penginapan ini memiliki tarif antara 140.000 sampai dengan 390.000 rupiah.
Kedua hotel ini walaupun bernama yang mirip tetapi memiliki jumlah kamar berbeda. Ada 20 kamar dan 32 kamar.
Fasilitas yang Tersedia di Pulau Burung Indragiri Hilir

Pulau ini juga dikenal sebagai pulau yang memiliki kanal. Mengelilingi kanal menaiki pompon atau perahu untuk menikmati indahnya alam di pulau ini. Di tempat ini anda bisa melihat lihat perkebunan nenas, tambak udang, tambak ikan, dan perkebunan kelapa sambil mencoba berbagai macam makanan khas dari pulau ini.
Disini juga terdapat fasilitas fasilitas pendukung seperti Masjid, Rumah makan, Gazebo dan juga ada banyak perkebunan. Masjid di pulau ini memiliki banyak sekali fasilitas seperti perpustakaan, ruangan yang full AC, dan juga Sound System dan multimedia yang mewadahi.
Itu tadi merupakan daya tarik, Fasilitas, Alamat dan Rute, Harga tiket masuk untuk dijadikan referensi saat anda ingin berkunjung ke Pulau Burung Indragiri Hilir. Selain banyak makanan enak dan spot foto yang menarik, tempat disana juga relative sepi. Jadi nantinya para wisatawan bisa betah berlama-lama berlibur di sana.