Pulau H di Kepulauan Seribu merupakan pulau pribadi yang menawarkan berbagai vila unik, menyuguhkan pengalaman eksklusif dan pemandangan laut yang memukau.
Biaya Wisata: Gratis, Jam Operasional: 08.00-18.00 WIB, Alamat: Pulau Tengah, Pulau Pari, Kec. Kepulauan Seribu Selatan, Kab. Kepulauan Seribu, DKI Jakarta; Map: Cek Lokasi |
Dahulu Pulau H ini namanya merupakan Pulau Tengah. Namun, akhirnya namanya ditetapkan seperti sekarang. Hal tersebut dikarenakan orang yang membeli pulau itu mempunyai nama dari awalan huruf H.
Sebenarnya, tempat tersebut ukurannya tergolong kecil dibandingkan dengan pulau lain di sekitarnya. Tetapi, karena dikelola dengan bagus akhirnya menjadi pulau dengan peminat paling tinggi.
Di dalam pulau itu terdapat banyak vila dengan berbagai model. Pengunjung bisa menyewa vila itu untuk liburan. Tinggal pilih saja vila model bagaimana yang ingin ditempati.
Di depan vila itu juga terdapat sebuah panorama pantai. Sehingga, pengunjung bisa melihat pemandangan pantai secara langsung. Namun, sayangnya hanya segelintir orang saja yang bisa menyewa vila di pulau mungiil nan eksotis ini.
Daya Tarik yang Ditawarkan Pulau H
Pada Pulau Tengah ini sendiri mempunyai berbagai daya tarik yang sangat unik. Berikut untuk beberapa diantaranya:
1. Mempunyai Banyak Vila
Di pulau ini dibangun banyak sekali vila atau resort. Jumlah dari vila tersebut sendiri kurang lebih ada 42. Sehingga, bisa dijadikan tempat untuk istirahat para pengunjung yang datang.
Tetapi, vila tersebut tidak bisa disewa oleh masyarakat umum. Khusus orang yang kenal dengan pemiliknya saja yang boleh menyewa. Hal ini menjadikan pulau ini mempunyai kesan yang mahal.
2. Mempunyai Pemandangan Laut
Pulau H di Kepulauan Seribu. Sehingga, sudah pasti dikelilingi banyak lautan. Jadi, sudah pasti melalui pulau ini akan terlihat pemandangan laut yang sangat luas.
Cocok sekali dijadikan tempat untuk liburan bersama keluarga. Pemandangan seperti itu tentunya sangat langka di Jakarta. Sehingga, pualu cocok sebagai tempat penghilang jenuh.
3. Terdapat Penangkaran Ikan Hiu
Daya tarik yang selanjutnya adalah adanya tempat untuk pelestarian hewan hiu. Jumlah dari hewan hiu yang dilestarikan di tempat tersebut ada 150 ekor. Jadi, memang ada banyak sekali hiu yang dilestarikan.
Tujuan dari pelestarian tersebut adalah untuk mencegah hewan tersebut punah di laut. Sehingga, oleh pemiliknya hewan tersebut dilestarikan di sekitar Pulau H. Pengunjung juga bisa melihat penangkaran hewan tersebut.
Alamat dan Rute Menuju Pulau
Untuk dapat menuju ke kawasan wisata Pulau H, biasanya pengunjung bisa berangkat melalui Pantai Marina atau bisa juga Pantai Indah Kapuk, DKI Jakarta. Lalu biasanya perjalanan bisa menggunakan speedboat yang sudah disediakan.
Biasanya perjalanan dari tempat keberangkatan ke pulau ini akan memakan waktu selama 1 jam. Jika sudah sampai di tempat tersebut, maka pengunjung langsung akan diberikan pemandangan yang luar biasa.
Biaya Wisata ke Pulau H
Sebenarnya tidak ada harga tiket masuk untuk ke lokasi ini. Karena, memang merupakan sebuah pulau pribadi. Sehingga, hanya orang-orang tertentu saja yang dapat masuk ke wilayah pulau ini.
Namun, terdapat beberapa informasi tentang harga sewa vila di Pulau H Kepulauan Seribu. Untuk harga sewa vilanya sendiri yaitu dari 20 hingga 35 juta per malam. Biasanya dalam satu vila terdapat 3 kamar utama.
Tentunya harga yang sesuai dengan fasilitas yang diberikan. Apalagi, untuk harga tersebut bisa dibagi untuk beberapa orang. Jadi, termasuk murah dan tidak menguras kantong juga tentunya.
Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan
Di dalam wisata bahari tersebut ada berbagai aktivitas yang bisa dilakukan. Berikut beberapa diantaranya:
Berenang
Salah satu aktivitas yang wajib dilakukan di kawasan wisata Pulau H yaitu berenang. Terdapat sebuah kolam renang dengan pemandangan laut. Sehingga, pengunjung bisa berenang sembari menikmati pemandangan.
Bahkan, pengunjung juga bisa menggunakan kolam renang pribadi. Tentunya hal yang sangat menyenangkan berenang tanpa dilihat orang lain. Ada pula kolam renang umum di area vila.
Bermain Wahana Air di Pulau H
Di Pulau H Kepulauan Seribu ini juga disediakan berbagai permainan air yang seru. Sehingga, aktivitas di vila pun tidak akan membosankan. Permainan tersebut juga dapat dilakukan bersama teman dan keluarga.
Permainan air yang disediakan juga ada beragam. Sehingga, pengunjung bisa memilih permainan yang paling diinginkan. Suasana liburan pun akan semakin seru dan bisa menjadi pengalaman tidak terlupakan.
Karaoke di Dalam Vila
Aktivitas berikutnya yang bisa dilakukan adalah karaoke. Di dalam vila disediakan sebuah fasilitas sound system. Tentunya fasilitas tersebut bisa dimanfaatkan untuk karaoke bersama.
Karaoke bersama dengan orang terkasih tentunya akan semakin menyenangkan. Karena, bisa melepaskan penat dan juga menghibur diri sendiri. Sehingga, aktivitas ini wajib sekali dilakukan.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Pulau
Pihak pulau juga menyediakan berbagai fasilitas yang memadai, berikut beberapa fasilitasnya:
Kolam Renang
Untuk fasilitas yang pertama yaitu ada sebuah kolam renang. Terdapat kolam renang umum dan juga kolam renang pribadi. Pengunjung bisa juga menyewa kolam renang pribadi di dalam vila tersebut.
Aktivitas berenang tidak boleh dilewatkan bila sedang di tempat ini. Karena, kolam renang yang disediakan sangat asyik dan mempunyai pemandangan yang indah. Untuk pemandangannya sendiri yaitu laut yang luas.
Buggy Car
Di dalam pulau indah ini juga disediakan fasilitas buggy car. Fasilitas tersebut dapat digunakan oleh semua pengunjung. Adanya buggy car tersebut dapat memudahkan pengunjung untuk pergi ke area vila.
Nantinya akan terdapat petugas yang mengendarai mobil tersebut. Kemudian, pengunjung tinggal memanggilnya saja. Lalu petugas akan mengantarkan pengunjung sesuai dengan tempat yang akan dituju.
Itulah Pulau H atau Pulau Tengah dengan segala keindahannya. Pulau pribadi tersebut memang menyita banyak perhatian. Namun, sayangnya pulau tersebut tidak bisa diakses secara bebas oleh masyarakat umum.