Temukan ketenangan di Pantai Bentar, Probolinggo, sebuah surga bahari tersembunyi yang menawan dengan spot-spot bersantai yang menawarkan kedamaian di tengah keindahan alamnya.
Harga Tiket: Rp 4.000, Jam Operasional: 24 Jam, Alamat: Curahsawo, Kec. Gending, Kab. Probolinggo, Jawa Timur; Map: Cek Lokasi |
Pantai Bentar di Probolinggo sering menjadi obyek tempat rekreasi yang memiliki banyak keindahan. Kawasan Pantai yang dilengkapi jembatan penghubung tampak begitu estetik jika diamati oleh para tamu.
Bahkan sejauh mata memandang akan disuguhi air laut dan ombak. Namun, air ini sangat bersih karena selalu dijaga dengan baik.
Merasakan liburan di destinasi cantik itu dijamin tidak membosankan karena banyak wahana yang dapat dicoba. Apalagi petugas sangat ramah dalam menemani pelancong yang mencoba wahana. Anda bisa pula berkeliling sambil menyewa perahu tradisional milik nelayan.
Pesona alam yang memancar di kawasan Pantai Bentar sering menarik perhatian traveller. Berkunjung ke wisata hits ini memang selalu memberikan kesan tersendiri. Apalagi di setiap sudut terlihat pasir yang melengkapi keindahan pantai ini.
Daya Tarik yang Ditawarkan Pantai Bentar

Spot Bersantai
Pantai Bentar sering dimanfaatkan sebagai spot bersantai karena banyak gazebo yang berjejer. Bahkan pelancong biasanya menikmati sunrise dan sunset dari pantai ini.
Tempat yang nyaman tentu membuat pengunjung betah meskipun datang sampai sore. Apalagi udara yang berhembus sangat sejuk dan membuat tubuh rileks.
Jika Anda ingin melepas penat sambil berburu kuliner maka bisa berkunjung ke resto di kawasan destinasi. Disana diketahui menyediakan tempat yang cukup banyak untuk menampung semua tamu. Anda bisa berlibur dengan memutar musik di Pantai sambil melihat pasang surut laut yang terlihat memukau.
Jembatan Pantai
Pelancong yang datang ke Pantai Bentar dapat melihat jembatan penghubung di tengah laut. Jembatan ini tampak sangat panjang dan estetik karena sering dipakai untuk background foto.
Bahkan traveller bisa melihat kejernihan laut dari jembatan karena tersedia cukup luas. Anda tidak perlu takut karena jembatan ini sudah diberi pegangan.
Selama berada di jembatan pelancong juga bisa menikmati biota yang sering muncul. Disana memang menjadi spot incaran setiap orang yang berkunjung.
Hal itu menjadi daya tarik yang membuat Pantai menawan ini tidak pernah sepi. Meskipun hari biasa terlihat ada sebagian orang yang datang dan bersantai di jembatan untuk melihat laut dari dekat.
Kecantikan Alam
Kecantikan yang masih alami di Pantai Bentar dapat dibuktikan dari air yang masih bersih, pohon hijau, serta pasir putih. Semua pemandangan tersebut diketahui masih terjaga karena tidak tercemar oleh sampah maupun polusi. Pengunjung dapat sekedar berjelajah ke setiap spot untuk mendapatkan panorama itu.
Sebagian orang juga sering memotret keindahan alam karena masih jarang ditemukan di wisata lain. Anda dapat mengambil foto ketika cuaca sedang bagus supaya memperoleh pencahayaan yang tepat. Maka dari itu sempatkan waktu untuk liburan ke pantai nan indah ini jika ingin menikmati suasana alam.
Alamat dan Rute Menuju Pantai

Pantai Bentar Probolinggo berada di Jalan Pantura, Probolinggo, Jawa Timur. Semua traveller tentu bisa mengendarai sepeda motor atau mobil karena ruas jalan menuju Pantai cukup luas.
Bahkan alamat wisata ini mudah ditemukan karena lokasi dekat dengan pusat kota. Anda bisa menempuh perjalanan dari jalan tol agar lebih cepat sampai ke Pantai ini.
Siapapun yang berkendara dari kota Probolinggo akan bertemu Jalan Bogo Wonto. Para tamu bisa lurus terus sampai ke kawasan Jalan Indra Giri dengan selang waktu 27 menit.
Ikuti rute ke area Jalan Mastrip, lalu arahkan sampai Jalan Raya Pantura. Beberapa meter dari sana, Anda dapat masuk ke kawasan pantai dengan melihat papan selamat datang.
Jika berkunjung ketika hari libur sebaiknya pengunjung berkendara lebih pagi. Jalan menuju Pantai memang sangat ramai dan sering macet karena banyak orang yang ingin datang ke wisata itu.
Bagi Anda yang tidak pernah datang ke Probolinggo dapat membaca google maps dari andoid. Tetapi jangan khawatir karena papan petunjuk pun dipasang di sudut jalan raya.
Harga Tiket Masuk Wisata Bahari
Masuk ke kawasan Pantai Bentar memiliki penawaran yang sedikit berbeda untuk wisatawan. Khusus dewasa harga tiket Rp 4.000 dan Rp 3.000 untuk anak-anak di atas 1 tahun.
Harga tiket yang telah ditentukan tergolong aman di kantong karena berlaku setiap hari. Biasanya turis dari mancanegara juga dikenai tarif sama serta tidak ada perbedaan.
Bila Anda liburan dengan keluarga sambil membawa kendaraan maka akan dikenai tarif karcis. Para tamu dijamin tidak rugi datang ke tempat ini karena harga retribusi parkir tergolong ramah di kantong.
Anda cukup membayar Rp 3.000 untuk kendaraan roda dua dan Rp 5.000 khusus jenis roda empat. Bus juga boleh parkir disana dengan harga Rp 5.000.
Jika traveller ingin mencoba wahana yang ada di kawasan Pantai perlu membayar Rp 5.000. Disana ada pula perahu nelayan yang disewakan, tetapi tarif sewa bisa ditawar oleh pelancong.
Anda yang ingin berkuliner juga bisa membeli olahan yang dijual pedagang. Tarif yang ditawarkan dijamin tidak membuat kantong kering karena kuliner mulai Rp 5.000 saja.
Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan

1. Menyewa Perahu
Pantai Bentar memang memiliki tempat sewa perahu milik nelayan di pesisir. Jika Anda tertarik untuk melihat kejernihan laut dan biota dari dekat maka boleh berkeliling sambil menyewa perahu.
Biasanya traveller sering merekam momen seru saat berkeliling di laut tersebut. Bahkan jika beruntung Anda dapat melihat lumba-lumba yang sering muncul.
2. Berenang
Bagi wisatawan yang mahir berenang bisa mencoba aktivitas itu di pinggir pesisir. Ombak memang tidak begitu ganas sehingga pengunjung banyak yang mencoba kesegaran air.
Anda yang tidak terlalu mahir berenang disarankan membawa pelampung pribadi. Jadi ketika bermain air tetap terjaga dengan aman dan tidak perlu takut terbawa arus ombak.
3. Melihat Panorama Sunrise
Fenomena matahari terbit yang berasal dari ufuk timur sangat menarik dinikmati pelancong saat di Pantai Bentar. Namun, Anda harus datang lebih awal supaya bisa merasakan hembusan udara pagi sambil melihat sunrise.
Biasanya sebagian kalangan muda juga sering camping untuk mendapatkan sunrise lebih awal karena sangat bagus dipotret sebagai foto.
4. Berkuliner di Pantai Bentar
Hasil laut yang melimpah dimanfaatkan penduduk sekitar untuk menjual aneka olahan kuliner. Beragam olahan seafood seperti kerang, ikan, serta kepiting mudah dijumpai di sejumlah warung yang berjejer.
Selain itu biasanya disana juga menjual mie, kopi, hingga es kelapa muda. Jadi memanjakan perut di warung sekitar Pantai menjadi pilihan yang tepat.
5. Bermain Wahana
Para tamu yang berkunjung ke Pantai Bentar sambil mengajak anak kecil dapat mencoba naik wahana kereta. Anda akan dibawa keliling untuk menyusuri area wisata yang cantik.
Selama naik wahana ini siapapun dapat mengamati tiap sudut destinasi yang menawarkan keindahan berbeda. Bahkan Anda akan melihat pohon kelapa yang rindang.
6. Memotret Foto
Setiap kawasan yang terpancar indah tentu sering menjadi incaran background berfoto. Pengunjung yang menyiapkan kamera dapat berburu spot sesuka hati.
Mulai dari hamparan pasir, gazebo, air laut, hingga jembatan menjadi spot yang sering dipakai. Anda akan mendapat jepretan foto yang estetik dan ajak kerabat supaya mempunyai kenangan disana.
7. Bermain di Pasir
Menghabiskan momen liburan sambil bermain di pasir Pantai tidak boleh sampai terlewatkan. Apalagi area Pantai Bentar memiliki pasir yang lembut dan sangat bersih terhindar dari pencemaran. Jika bersantai sambil bermain disana traveller dijamin ingin berada lama di Pantai. Anda akan betah karena pasir menjadi salah satu spot favorit,
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Pantai

Pantai Bentar yang menyediakan fasilitas penunjang dijamin membuat wisatawan merasa nyaman. Resto yang menjual kuliner bisa dikunjungi ketika ingin menikmati makanan selama berlibur. Disana banyak menu yang ditawarkan terutama seafood. Wahana bermain dapat dipakai para tamu untuk menikmati liburan akhir pekan.
Area camping ground ada di bagian sudut lain untuk berkemah. Jika Anda ingin berada lama di kawasan pantai, maka dapat menyiapkan tenda dan peralatan kemah.
Tempat parkir khusus tamu disediakan oleh pengelola pada bagian depan. Spot foto pun banyak tersebar dengan pilihan background yang membuat potret foto semakin terlihat unik dan menarik.
Kamar mandi yang luas dan bersih dapat ditemui di setiap pojok untuk pria hingga wanita. Selain itu disana ada pula mushola dengan perlengkapan ibadah yang bisa dipinjam.
Wisatawan dapat memakai semua jenis fasilitas di area supaya betah selama liburan. Hal yang terpenting tetap jaga fasilitas yang sudah disediakan dengan baik oleh pengelola.
Nah, itulah informasi terkait Pantai Bentar di Probolinggo. Para tamu yang ingin merasakan udara sepoi-sepoi dengan panorama indah bisa melipir kesana.
Spot yang banyak juga bisa difoto, sehingga Anda perlu membawa kamera pribadi. Tak hanya itu, pastikan mengajak kerabat dekat untuk bermain di Pantai selama melakukan kunjungan.