Harga Tiket: Rp 5.000, Jam Operasional: 24 Jam, Alamat: Cigadog, Kec. Cikelet, Kab. Garut, Jawa Barat; Map: Cek Lokasi |
Berbicara soal pantai, Indonesia merupakan negara yang memiliki wilayah perairan laut yang sangat luas tentunya juga beserta jumlah pantai yang sangat banyak. Pantai-pantai tersebut tersebar secara hampir merata mulai dari ujung timur hingga ujung barat dari Negara Indonesia. Salah satu pantai tersebut yaitu Pantai Manalusu di Garut.
Kegiatan berwisata ke Pantai merupakan kegiatan yang sangat diminati oleh kebanyakan orang. Dan berbicara mengenai wisata di Garut memang tidak akan ada selesainya. Terutama di Garut bagian selatan terdapat banyak pantai yang memiliki panorama keindahan serta keunikan masing-masing pantai.
Salah satu pantai yang sangat menarik untuk dikunjungi di Garut yaitu Pantai Manalusu. Di mana Pantai nan menawan ini tidak semua orang mengetahui dan dapat mengunjungi wisata ini. Oleh sebab itu keasrian pantai masih terjaga dan terlindungi dengan baik. Pemerintah Garut juga belum menjadikan pantai ini sebagai pantai komersial.
Daya Tarik yang Ditawarkan Pantai Manalusu

✦ Suasana Pantai yang Masih Asri dan Sepi
Para wisatawan yang menyukai dunia pantai dengan keindahan dan keasriannya, wisata Pantai Manalusu ini sangat direkomendasikan. Hal tersebut dikarenakan pantai ini sangat jarang dikunjungi oleh para wisatawan. Hal ini menjadi salah satu faktor dalam menjaga pantai ini tetap dalam kondisi yang asri.
Keasrian pantai ini dapat dilihat dari ekosistem yang ada, semuanya masih terjaga dengan alami. Adanya ikan yang bermain di sepanjang bibir pantai dapat dijumpai oleh para wisatawan yang berkunjung. Oleh sebab itu pantai nan indah dan cantik ini sering kali mendapat julukan aquarium alami raksasa dengan segala biota yang ada.
Selain hal diatas para pengunjung juga dapat menikmati kejadian yang unik, seperti adanya ikan yang terperangkap di batu karang karena terbawa oleh ombak, dan bakal kembali ke lautan lagi jika ada ombak kembali pasang. Selain itu keasrian pantai ini juga dapat dilihat dengan adanya nyanyian-nyanyian burung sebagai musik secara alami yang terdengar begitu merdu.
Para pengunjung yang lelah dan ingin melepaskan kepenatan aktivitas sehari-hari, dan ingin merasakan ketenangan, maka pantai nan elok ini sangat worth it untuk dikunjungi oleh para pengunjung dengan mengajak keluarga tercinta. Suasana yang asri dapat membuat jiwa merasakan ketenangan dengan menikmati keindahan pantai dan seisinya.
✦ Adanya Pasir Putih di Sepanjang Pantai
Pantai Manalusu ini memiliki panorama yang indah dengan adanya pasir putih di sepanjang pantai. Adanya pasir putih tersebut menambah nilai keindahan serta keeksotisan sebuah pantai. Selain itu, juga dapat menjadi daya tarik tersendiri untuk para wisatawan.
Pasir putih yang ada di pantai nan elok ini terjaga warna putihnya, karena jarang tersentuh oleh manusia. Pasirnya yang putih dan bersih sangat indah dan nyaman untuk dinikmati oleh para pengunjung. Pengunjung dapat bermain pasir, bermain bola pantai, berjemur, atau hanya sekedar jalan-jalan di atas pasir yang empuk dan halus.
Kebersihan serta warna putih pada pasir seakan-akan tanpa adanya sampah yang berserakan. Yang berserakan di atas pasir hanyalah serpihan batu karang, rumput laut serta dedaunan pohon yang ada di sekitar pantai. Kelebihan ini tidak afdhol jika hanya dinikmati sendirian, dan sangat direkomendasikan dengan mengajak keluarga tercinta.
✦ Adanya Batu Karang yang Berwarna Hijau
Selain adanya pasir putih, di pantai ini juga terdapat batu karang yang berwarna hijau sehingga menambah nilai keindahan dan kecantikan pantai. Adanya batu karang ini sering menjadikan Pantai Manalusu ini mendapat julukan zamrud dari selatan. Hal tersebut dikarenakan dengan adanya batu karang berwarna hijau yang tersebar di bibir pantai.
Warna hijau yang terdapat pada batu karang disebabkan oleh adanya alga hijau yang menempel pada batu karang. Perpaduan adanya pasir putih dan batu karang berwarna hijau terlihat sangat kontras dan cerah sehingga menjadi nilai eksotis tersendiri pada pantai ini.
Adanya batu karang tersebut selain dinikmati akan keindahannya, batu karang tersebut juga memiliki fungsi seakan-akan menjadi pembatas secara alami antara pasir pantai dengan air laut. Oleh sebab itu, pasir putih serta batu karang yang ada di pantai ini sangat terjaga keindahannya, sehingga dapat dinikmati oleh para pengunjung.
✦ Air Laut yang Sangat Jernih
Air laut yang sangat jernih menjadi indikasi bahwa pantai dan laut tersebut memiliki kelestarian dan keasrian yang sempurna, begitu halnya dengan adanya biota laut. Ekosistem laut dapat berjalan sebagaimana mestinya, dengan ditandai adanya alga, biota laut, serta air yang jernih. Kondisi yang asri dan lestari di Pantai Manalusu jarang dimiliki oleh pantai-pantai yang lain.
Air laut yang sangat jernih menjadi indikasi bahwa air tersebut tidak mengalami pencemaran dengan adanya polutan maupun limbah. Kondisi tersebut sangat aman untuk digunakan sebagai permainan air seperti berenang atau hanya sekedar main air mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Adanya air yang sangat jernih sangat memungkinkan untuk para pengunjung melakukan kegiatan diving. Dengan kegiatan diving para pengunjung dapat melihat secara langsung beragam biota laut serta kondisi ekosistem yang ada di wisata ini. Kegiatan tersebut sangat asik bukan untuk dilakukan secara ramai-ramai bersama teman dan keluarga.
Alamat dan Rute Menuju Pantai

Pantai Manalusu nan indah ini memiliki letak geografis yang berada di Indian Ocean. Jarak wisata satu ini kurang lebih 100 km dari pusat Kota Garut. Lebih tepatnya di Desa Cigadog, Kecamatan Cikelet, Provinsi Jawa Barat. Para pengunjung yang ingin berwisata di pantai ini dapat memilih dua jalur alternatif.
Para pengunjung dapat menempuh melewati Jalan Raya Garut – Cikajang, dari arah itu para pengunjung dapat lurus ke arah selatan sampai Jalan Raya Cihurip, kemudian para pengunjung sampai berada di Jalan Cisompet.
Tidak berhenti disitu, para pengunjung harus lurus ke arah selatan sampai Jalan Raya Cigodeg dan sampai menemui pertigaan. Setelah itu para pengunjung harus ambil arah kanan ke Jalan Cilauteureun setelah itu tinggal lurus ke barat.
Selain rute di atas, jika dari arah pusat Kota Garut para pengunjung juga dapat memanfaatkan plang penunjuk arah jalan. Hal tersebut sangat memudahkan para pengunjung dalam menikmati perjalanan ke Pantai Manalusu.
Harga Tiket Masuk Wisata Bahari
Pantai Manalusu ini memiliki tarif tiket yang tergolong sangat murah. Para pengunjung tidak perlu menguras isi dompet untuk menikmati keindahan yang tersaji di pantai ini. Para pengunjung cukup membayar tiket Rp 5.000 tiap satu orang, dan parkir Rp 3.000 tiap satu motor, serta hanya Rp 5.000 tiap satu mobil.
Harga tersebut sangat murah untuk dinikmati bersama keluarga saat liburan ke Garut. Sementara jam operasional sendiri 24 jam, namun biasanya destinasi pantai pengunjung datang pukul 08.00 hingga 17.00.
Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan

1. Menyewa Perahu Para Nelayan
Para pengunjung dapat melakukan kegiatan yang sangat menarik di pantai ini yaitu dengan menyewa perahu para nelayan. Hal ini sangat asik dilakukan oleh para pengunjung beserta keluarga tercinta untuk menikmati keindahan laut dan pantai secara menyeluruh.
2. Memancing Ikan di Laut
Selain menikmati keindahan panorama pantai serta lautan, bagi para pengunjung yang menyukai dunia mancing juga dapat melakukan kegiatan mancing ketika berkunjung di Pantai Manalusu yang mempesona ini. Memancing di pantai nan indah ini memiliki nilai kepuasan tersendiri, dikarenakan beraneka raga, serta kecantikan ikan yang ada di dalamnya.
3. Berburu Foto dengan Background yang Eksotis
Bagi kaum sosialita berburu foto merupakan suatu hal yang wajib, apalagi ditambah dengan background pantai yang indah dan eksotis ini. Tentunya hal tersebut sangat asik dan menarik untuk dikunjungi bersama orang terdekan dan tercinta.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Pantai

Wisata Pantai Manalusu ini selain memiliki pemandangan yang indah dan eksotis juga memiliki fasilitas yang tergolong cukup lengkap. Fasilitas tersebut meliputi musholla, area parkir yang luas, spot foto, hal tersebut membuat para wisatawan tidak perlu khawatir dengan kendaraan yang dibawa, serta merasa nyaman dan betah untuk berada di wisata ini.
Selain hal di atas, wisata ini juga dilengkapi dengan fasilitas penunjang, seperti camping area, spot mancing. Fasilitas tersebut sangat cocok untuk para pengunjung yang memiliki kecintaan terhadap mancing dan berkemah di alam bebas. Fasilitas yang berupa camping area sangat diminati oleh para komunitas yang ingin menikmati liburan lebih dari satu hari.
Tidak berhenti disitu, wisata yang sangat mempesona ini juga memiliki fasilitas berupa warung wisata. Di mana warung wisata ini sangat memudahkan para pengunjung dalam mendapatkan olahan makanan seafood (olahan makanan laut) seperti ikan bakar, cumi bakar, serta masih banyak lainnya, sehingga tidak mengecewakan para wisatawan yang berkunjung.
Demikian destinasi yang dapat dinikmati oleh para pengunjung di Pantai Manalusu, Garut. Wisata ini sangat direkomendasikan para pengunjung dengan mengajak keluarga, orang tercinta, serta dapat dinikmati oleh para komunitas pecinta alam.